Penyebab kulit kering tampaknya sudah jelas, yaitu kurangnya kelembapan di kulit. Tapi dari mana asalnya kekurangan kelembapan itu? Dalam artikel ini akan dikupas berbagai faktor yang umum menyebabkan masalah kulit kering, termasuk kulit tangan kita.
Kulit kita punya lapisan atas yang terdiri dari sel-sel mati dan minyak alami, yang membantu menahan kelembapan agar kulit tetap lembut dan halus. Tapi jika tidak ada cukup air di lapisan atas sel-sel ini, akibatnya kulit jadi mengering.
Sebenarnya masalah kulit kering (disebut xerosis cutis) bukan masalah besar dan umum dialami orang-orang segala usia, dan bisa terjadi di mana saja di tubuh, dari tangan, wajah, kaki, hingga perut. Kulit kering juga biasanya disertai kemerahan, bersisik, atau gatal di kulit.
Tapi kadang kekeringannya menjadi parah dan mungkin disebabkan oleh masalah kesehatan lain yang mendasarinya. Jika kekeringannya sangat parah sampai mengganggu kegiatan Anda, jika kulit menjadi pecah-pecah atau berdarah, atau jika tidak membaik meski sudah diobati, sebaiknya konsultasikan ke dokter kulit.
Pikiran pertama kita saat mengalami kulit kering mungkin adalah memakai pelembap (moisturizer). Dan meski itu bisa langsung membantu, tapi itu hanya solusi sementara. Mungkin akan lebih bermanfaat untuk mengetahui terlebih dulu apa yang jadi penyebab kulit kering kita. Bisa jadi kita tidak menyadari bahwa penyebabnya ada di sekitar kita.
Apa Penyebab Kulit Kering secara Umum?
Sebelum mencari obat untuk kulit kering, periksa dulu daftar penyebabnya ini. Dengan begitu kita bisa berupaya menyingkirkan atau meminimalkan hal-hal yang mengikis kelembapan kulit kita. Itu adalah solusi yang lebih baik daripada sekadar memakai obat atau pelembap.
Parfum atau Pewangi
Pewangi cenderung mengiritasi kulit kering atau memperburuknya, jadi hindari memakai produk kulit yang mengandung pewangi. Wewangian adalah penyebab umum dari dermatitis kontak alergi, yang salah satu gejalanya adalah kulit kering.
Periksa dengan teliti apakah ada pewangi (fragrance) di daftar bahan yang digunakan pada label kemasan. Atau pilihlah produk yang berlabel “bebas pewangi” atau “fragrance-free”.
Bahan dalam Sabun
Banyak sabun, deterjen, dan sampo yang bisa mengikis kelembapan dari kulit dan kulit kepala kita, karena mereka diformulasikan untuk menghilangkan minyak. Jadi berhati-hatilah dalam memilih sabun wajah, sabun mandi, dan deterjen. Menggunakan sabun mandi cair lebih baik daripada sabun batang.
Deterjen yang berbahan keras, termasuk pelembut pakaian, juga bisa memicu kulit kering, Jadi carilah deterjen dan pelembut pakaian yang berbahan lembut.
Udara Sekitar
Kadang udara di dalam ruangan bisa mengeringkan kulit sama seperti udara di luar ruangan. Udara yang panas bisa mengurangi kelembapan, menjadi penyebab kulit kering dan gatal.
Sewaktu musim kemarau disarankan untuk sediakan krim hydrocortisone yang ringan, berbahan 1 persen. Gunakan lebih awal jika sudah terlihat tanda-tanda kulit pecah-pecah atau kering. Krim ini dapat mengurangi pembengkakan, kemerahan, dan gatal, serta membantu menyembuhkan dan menenangkan kulit kering dan pecah-pecah.
Mandi Shower dengan Air Panas
Manda shower lama dengan air panas bisa menghilangkan kelembapan di kulit. Jadi sebaiknya batasi mandi dengan shower tidak lebih dari 5 menit, dan gunakan air hangat sebaliknya daripada air panas.
Pakailah krim pelembap setelah selesai mandi. Pelembap bekerja lebih baik saat kulit masih lembap sehabis mandi.
Usia Tua
Faktor umur juga bisa menjadi penyebab kulit kering dan bersisik. Orang berusia 40 tahun atau lebih cenderung punya kulit yang lebih kering. Itu karena kulit menghasilkan lebih sedikit minyak seraya usia bertambah tua. Pada wanita masalah ini juga bisa berkaitan dengan perubahan hormon akibat menopause.
Untuk mengatasinya bisa dengan memakai pelembap setiap hari atau beberapa kali dalam sehari jika perlu. Carilah pelembap yang mengandung ceramide, humectan (seperti hyaluronic acid atau glycerin), dan petrolatum. Bahan-bahan ini membantu mengisi kembali kelembapan yang hilang dan dengan cepat memperbaiki pelindung kulit.
Masalah Kesehatan Penyebab Kulit Kering
Masalah kulit seperti psoriasis dan eksem membuat kulit lebih rentan terhadap kekeringan. Tapi kulit kering juga bisa dipicu oleh masalah yang tampaknya tidak berkaitan, seperti diabetes, hipotiroidisme, malnutrisi, gagal ginjal, dan sindrom Sjögren.
Jadi waspadailah kulit kering yang disertai gejala-gejala lain, seperti peradangan kulit, pengerasan kulit, rasa gatal yang hebat, hiperpigmentasi, bercak kasar, dan kulit bersisik. Sebaiknya periksakan ke dokter jika menemukan gejala-gejala itu.
Apa Penyebab Kulit Tangan Kering?
Kulit tangan yang kering adalah problem umum. Meski biasanya tidak berbahaya, tetapi masalah ini bisa menjengkelkan. Apalagi bagi Anda yang sangat memperhatikan penampilan. Berikut adalah sejumlah penyebab kulit tangan kering.
Udara Sekitar
Udara yang kering dan berangin, seperti yang biasa terjadi di musim kemarau, dapat menjadi penyebab kulit tangan kering. Ini karena udara yang kering akan lebih cepat membuat kulit tangan kehilangan kelembapannya.
Sering Cuci Tangan
Sering cuci tangan dapat menjadi penyebab kulit tangan kering dan pecah-pecah. Untuk mengurangi masalah ini, gunakanlah air hangat untuk mencuci tangan, hindari sabun berbasis alkohol, dan keringkan dengan cara ditepuk-tepuk dengan handuk bersih atau tisu. Dan selalu pakai krim pelembap setiap kali selesai mencuci tangan.
Kondisi di Tempat Kerja
Pekerjaan yang mengharuskan seseorang untuk sering cuci tangan, misalnya perawat, dokter, atau guru, mungkin lebih sering mengalami kulit tangan kering. Pekerja pabrik dan penata rambut juga sering terkena bahan kimia yang bisa mengiritasi. Hal tersebut juga dapat menjadi penyebab kulit tangan kering.
Masalah Kesehatan Penyebab Kulit Tangan Kering
Beberapa masalah kesehatan juga dapat menjadi penyebab kulit tangan kering. Misalnya, penderita kelainan autoimun seperti diabetes atau lupus bisa mengalami penurunan aliran darah ke tangan. Hal ini menyebabkan tangan mereka lebih mudah iritasi.
Kemudian ada juga eksem dan psoriasis, dua masalah kesehatan penyebab peradangan kulit, yang juga bisa membuat tangan kering, mengelupas, dan pecah-pecah.
Kita dapat merawat dan mengatasi masalah kulit kering dengan baik jika tahu apa penyebabnya. Misalnya seseorang yang kulitnya menjadi kering hanya karena salah memakai sabun, ia bisa mengatasinya cukup dengan mengganti sabunnya. Tetapi jika penyebabnya adalah masalah kesehatan seperti hipotiroidisme, ia perlu periksa ke dokter untuk tahu cara terbaik mengatasinya.
Demikianlah artikel ini yang mengulas tentang penyebab kulit kering, gatal, dan bersisik. Apakah informasi ini berguna bagi Anda? Jika ya, jangan lupa tekan tombol “subscribe” untuk cepat mendapat update-update artikel kecantikan terbaru kami langsung ke email Anda.
Sumber Referensi
Everyday Health. 10 Surprising Causes of Dry Skin. URL: https://www.everydayhealth.com/beauty-pictures/7-surprising-causes-of-dry-skin.aspx
Healthline. How to Heal and Prevent Dry Hands. URL: https://www.healthline.com/health/dry-hands